Lompat ke isi utama

Berita

Panwaslih Aceh Gelar Sosialisasi dan Pendidikan Etik Pengawas Pemilu

Banda Aceh,Panwaslih Kabupaten Bireuen - Ketua dan Anggota , mengikuti Sosialisasi dan Pendidikan Etik Bagi Pengawas Pemilu dan Sekretariat Pengawas Pemilu se Provinsi Aceh, bertempat di Hotel Grand Nanggroe, Banda Aceh, kamis(22/10) Berlangsung selama dua hari, sejak Kamis (22 sampai 24 Oktober 2020), Ketua, Wildan Zacky E, didampingi dua anggota lainnya ,Desi Safnita dan Abdullah Yunus serta Koordinator sekretariat Panwaslih Kabupaten Bireuen, Abu Bakar. Dibuka Anggota Panwaslih Provinsi Aceh, Nyak Arief Fadhilah Syah, ia menyebut tujuan kegiatan acara dimaksud antara lain peserta mampu memahami etika dalam melaksanakan tugas dan fungsi pengawas pemilu. Ia berharap, seratusan peserta yang hadir mampu menyerap materi yang disajikan selama acara berlangsung dan bisa mengaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. "Sikap jujur, adil, mandiri dan berintegritas tinggi haruslah dimiliki oleh seorang pengawas pemilu atau Pemilihan. Untuk itu, saya berharap kehadiran bapak ibu disini dapat belajar dengan baik sehingga terciptanya etika moral dalam menjalankan tugas di lingkungan masing-masing," jelas Nyak Arif. Dalam acara tersebut direncanakan sejumlah pemateri akan mengisi kegiatan, antara lain Ketua Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP), Prof.Muhammad, Anggota Bawaslu RI, Fritz Edward Siregar, Ketua Panwaslih Provinsi Aceh, Faizah, serta sejumlah akademisi seperti Kamaruzzaman Bustamam Ahmad dan Faisal A. Rani. (Humas)
Tag
Berita
Kegiatan
Siaran Pers